Skip to main content

Inilah Perubahan Trend Desain Rumah Karena Pademi Wabah Virus Covid 19 / Corona

Virus Corona saat ini menjadi masalah kesehatan yang sedang disorot dunia, virus ini dikatakan sebagai virus mematikan yang menyerang paru-paru manusia. Penyebaran virus Corona semakin meluas, seluruh dunia waspada dengan virus tersebut karena penularannya yang sangat cepat. Rupanya sebelum virus corona menggegerkan dunia, terdapat 5 virus mematikan lainnya yang sempat mengancam dunia, antara lain Ebola, SARS, H5N1 atau Flu Burung, HIV dan MERS. Virus Corona dapat menyerang siapa saja dan tidak pandang bulu. Perlu diketahui, Coronavirus adalah kumpulan virus yang bisa menginfeksi sistem pernapasan.

Kejadian ini menuntut kita untuk berubah menyesuaikan diri agar kita dapat berevolusi hidup lebih baik dikemudian hari agar kita tidak punah. Salah satunya yang kita harus rubah adalah trend kebutuhan kita dalam mendesain rumah, tempat tinggal kita setiap harinya. Trend rumah yang bukan saja menjadi tempat istirahat, namun tempat beraktifitas selama 24 jam sehari bahkan seminggu atau berbulan-bulan. Trend ini menjadikan rumah lebih mandiri dan aman dari berbagai macam ganguan. Perubahan desain ini bisa kita lakukan pada saat kita memulai desain rumah atau merenovasi rumah yang telah ada.

Berikut beberapa perubahan trend yang perlu kita sesuaikan pada desain bangunan rumah :

Sediakan Ruang Ganti atau Kamar Mandi Kecil di Dekat Pintu Masuk Utama Rumah atau Foyer

Keberadaan foyer di Indonesia mungkin terdengar masih asing. Karakter rumah yang bermacam-macam membuatnya jarang digunakan. Biasanya, foyer ada di hunian-hunian luar negeri. Foyer merupakan perantara antara pintu masuk dengan bagian dalam rumah atau ruang tamu. Di negara dengan musim dingin. Foyer juga berfungsi sebagai airlock (semacam penghambat agar udara dingin dari luar tidak langsung menerobos ke ruang dalam). Foyer sekaligus menjadi ruang tempat meninggalkan jaket atau coat, jas hujan, payung dan topi
Di tengah pandemi corona ini, semakin lama manusia akan mengubah kebiasaan lamanya menjadi kebiasaan baru khususnya masyarakat di Indonesia, biasanya masyarakat kita yang ketika memasuki rumah mereka langsung menuju ke ruang-ruang yang diinginkannya sekarang harus mengsterilkan tubuhnya ketika sebelum memasuki rumah terlebih dahulu. Maka dari itu, dimana ruang perantara atau foyer ini dapat difungsikan sebagai ruangan khusus untuk mengsterilkan tubuh penghuni tersebut. Terdapat kamar mandi kecil untuk berganti pakaian, washtafel atau ruang cuci tangan dan kaki, lemari rak penyimpanan barang bawaan seperti tas, sepatu dll.

Kebutuhan Area Kantor atau Virtual Office di Rumah

Dengan adanya pandemi corona yang melanda dunia ini, membuat dunia terkunci, rantai pasokan lumpuh dan ekonomi mengalami penurunan drastis. Di Indonesia, kita semua diharuskan bekerja dan menjalankan bisnis dari rumah dan melakukan social distancing guna mengurangi penyebaran virus covid-19 dan membantu program pemerintah.
Oleh karena itu, virtual office menjadi salah satu solusinya. Dengan virtual office kalian bisa bekerja dan menjalankan bisnis dari rumah, hemat biaya operasional hingga 90%, hemat waktu, serta semua pekerjaan bias terkontrol dengan baik.

Berevolusinya Konsep Smart Home ke Healthy Smart Home

Smart home adalah sebuah konsep pengendalian peralatan rumah tangga jarak jauh. Saat ini dengan adanya perubahan gaya hidup dalam keluarga, misalnya suami dan istri bekerja sehingga rumah kosong pada siang hari, dan pergeseran kebutuhan pokok yang selalu terhubung dengan internet, maka smart home technology sangat menunjang operasional sehari-hari sebuah keluarga. Konsep smart home tidak hanya mendukung gaya hidup yang lebih praktis, aman, dan nyaman, tetapi juga menjadikan penggunaan listrik, gas dsb lebih efisien dan tepat, karena disesuaikan dengan jadwal dan kebiasaan pemilik rumah.

Konsep Rumah Mandiri Dengan Solar Cell

Masyarakat biasanya mengeluh tentang kenaikan tariff dasar listrik. Hampir setiap tahun, masyarakat percaya bahwa tarif dasar listrik akan semakin meningkat. Ini sangat berpengaruh pada biaya bulanan untuk setiap keluarga. Untuk mengakali supaya biaya bulanan untuk listrik tidak membengkak, kini banyak produsen sudah mulai memanfaatkan penggunaan teknologi panel surya (solar cell) di setiap rumah.
Salah satu pengembang panel surya terbaik saat ini sedang mengerjakan konsep rumah mandiri. Lengkap dengan panel surya yang akan dipasang di setiap atap rumah. Karena dengan menggunakan panel surya ini, kita dapat menghemat konsumsi listrik PLN hingga 60 %. Lengkap dengan panel surya yang akan dipasang di setiap atap rumah. Karena dengan menggunakan panel surya ini, kita dapat menghemat konsumsi listrik PLN hingga 60 %.

Jangan Bangun Rumah Seluas Tanah Anda

Rumah yang ideal tidak hanya dilihat dari luas bangunan, penampilan atau desain yang menarik. Kenyamanan dan keamanan sebenarnya bisa menjadi faktor utama yang mewakili kriteria rumah ideal. Salah satu hal yang perlu diperhatikan saat membangun rumah adalah lingkungan. Karena dengan menggunakan lahan untuk membangun bangunan berarti sebenarnya kita sudah mengurangi ruang hijau atau tempat tumbuhnya tanaman. Tanaman dan tanah memiliki peranan yang sangat penting, yaitu sebagai penahan dan menyimpan air tanah yang dapat mengurangi banjir. Tanaman berupa pohon-pohon dapat memberikan naungan bayangan dan mengurangi suhu udara hingga 3-4 derajat celcius.

(Shinkenchiku Sha/Designboom)

Lahan di perkotaan yang semakin sempit, menjadi alasan bahwa rumah sebaiknya memiliki taman di mana putra-putri kita dapat bermain. Usahakan agar pembangunan rumah tidak menghabiskan seluruh lahan. Tujuannya adalah sisa lahan untuk dapat ditanami tumbuh-tumbuhan sebagai area hijau. Jika anda mengalami kendala dalam mendesain, silahkan hubungi jasa arsitek kami.

Bangun Secara Vertikal Untuk Lahan Terbatas

Pertumbuhan jumlah penduduk dan harga tanah terus merangkak naik maupun factor ekonomi, menjadi sejumlah alasan munculnya rumah vertical. Tren ini terjadi di kota-kota besar di dunia. Dalam tren desain bangunan modern, memang rumah vertical menjadi solusi untuk memanfaatkan lahan sempit. Dalam konsep rumah tersebut, penghuni memungkinkan memiliki beberapa ruang sebagai penunjang kelangsungan hidupnya. Bangunan ini di desain untuk memanfaatkan sirkulasi vertical yang ringkas. Rumah vertical tersebut memberikan potensi pengembangan bangunan-bangunan kecil karena terdapat kemungkinan kota tersebut ingin meningkatkan perumahan murah untuk berbagai gaya hidup.

(Interface Studio Architects, Sam Oberter Photography)

Tangga baja dengan lipatan digunakan di bagian depan untuk menghubungkan hingga lantai lima. Sedangkan, eksterior disiapkan terpisah untuk menuju ke bagian atap. Dengan bangunan setinggi lima lantai dengan tapak kecil, ada tantangan untuk penghuni di dalamnya. Tingkat terendah bangunan digunakan untuk dapur dan kamar mandi. Pada bagian atasnya, pintu masuk utama akan menghubungkan ruang tamu. Lantai tiga digunakan sebagai kantor dengan dua meja bersebrangan serta balkon kecil. Dua lantai teratas digunakan sebagai kamar tidur dan kamar mandi. Bagian atap disediakan sebagai ruang tamu tambahan khususnya kalua cuaca sedang bagus. Interior rumah didominasi warna putih untuk membuat ruang terkesan lebih luas, termasuk dengan warna interiornya. Sementara, lantai menggunakan bahan kayu ringan sebagai kombinasinya.

(Interface Studio Architects)

Desain Rumah Sehat Dengan Memperhatikan Arah Matahari Dimana Lokasi Rumah Anda Berada

Sebelum membeli rumah, akan lebih baik jika kita juga memperhatikan sudut arah hadap bangunan. Apakah menghadap barat, utara, selatan atau timur. Hal ini penting untuk dilakukan, oleh sebab itu banyak penjualyang juga mencantumkan letak arah bangunan pada spesifikasi rumah yang dijualnya.

(Image Pinterest)

(Hadap Barat) Biasanya, rumah menghadap barat akan menjadi panas di sore hari (mulai sekitar pukul 14.00 hingga matahari terbenam). Karena, pada waktu tersebut matahari lebih condong kea rah barat sehingga sinar matahari dan panasnya masuk ke dalam rumah. Untuk mengatasinya, akan lebih baik jika pada bagian depan rumah ditanami pohon. Hal lainnya adalah interior rumah yang kurang sehat. Maka jika Anda memiliki rumah menghadap barat, disarankan untuk membuat pintu belakang yang bias dibuka saat pagi hari. Seperti yang kita ketahui, matahari pagi sangat baik untuk kesehatan rumah dan juga keluarga.
(Hadap Timur) Pagi hari sebelum pukul 09.00, rumah akan mendapat banyak sinar matahari langsung dan ini sangat menyehatkan. Namun saat siang hingga sore, rumah akan menjadi panas, apalagi jika lokasinya didaerah dataran rendah atau perkotaan. Sangat disarankan untuk memberi kanopi pada bagian teras rumah, atau menanam tanaman agar rumah lebih adem. Layaknya rumah hadap barat, bagian utara rumah biasa dijadikan sebagai tempat jemuran.

(Hadap Utara) Cukup banyak pihak yang suka dengan rumah hadap utara karena terbilang menyehatkan karena teras rumah akan banyak mendapat pasokan sinar matahari pagi yang menyehatkan. Namun sangat disarankan untuk memberi tambahan kanopi atau tanaman di teras rumah agar sinar matahari tidak terlalu mengganggu penghuni rumah. Bagian belakang rumah yang menghadap utara akan sangat teduh, sangat cocok untuk dijadikan tempat bersantai. Sementara posisi jemuran, arah barat atau timur bias dipilih sesuai selera.
(Hadap Selatan) Dari semua arah bangunan, rumah yang menghadap selatan adalah yang paling diminati oleh penduduk tropis. Karena, teras yang cenderung teduh akan membuat bagian depan rumah lebih adem dan sejuk, sehingga cocok untuk bersantai. Sisi bagian kanan dan kiri bangunan juga akan lebih sehat karena banyak terkena sinar matahari. Sementara untuk memilih tempat untuk menjemur, bagian belakang (utara) rumah bias menjadi lokasi yang tepat

Kelompokan Zoning Fungsi Ruang Dengan Sistem Ring

Dalam suatu bangunan dimana didalamnya terdapat beberapa ruang yang berfungsi untuk menampung kegiatan dapat dikelompokkan berdasarkan fungsi maupun sifat kegiatan yang disebut dengan zoning. Secara umum dalam bangunan dapat dikelompokkan dalam 4 zoning, yaitu zona privat, zona semi public, zona public dan zona service.

Zona Privat
Merupakan ruang yang memuat privasi penghuni. Zona ini merupakan ruang tempat penghuni mengekspresikan dirinya secara leluasa tanpa terganggu penghuni lain. Zona ini mencakup kamar tidur utama, kamar tidur anak dan walk-in-closet (kamar mandi, ruang rias dan wardrobe).

Zona Semi Publik
Ruang yang termasuk dalam zona semi public merupakan ruang interaksi sesama penghuni atau dengan orang lain yang dekat dengan penghuni. Zona ini mencakup ruang keluarga, ruang makan dan ruang kerja.

Zona Publik
Zona ini merupakan tempat interaksi antara penghuni rumah dengan orang lain tanpa mengganggu aktifitas personal yang dilakukan penghuni lain di ruang-ruang lainnya. Selain berupa ruang di dalam rumah, zona ini bias berupa ruang yang langsung berinteraksi dengan lingkungan sekitar. Zona ini mencakup ruang penerima atau teras, foyer, ruang tamu, garasi, kamar tidur tamu, ruang kerja.

Zona Service
Zona service merupakan ruang yang dibuat untuk kegiatan yang melayani ruang lainnya. Zona ini mencakup dapur ataupun pantry, kamar mandi dan tempat kemuran. Sebagai ruang penunjang yang melayani ruang lain, akses terhadap ruang service hendaknya langsung atau dekat dengan ruang yang dilayaninya.

Jangan Ada Ruang Yang Lembab Tanpa Cahaya Matahari

Untuk mengatasi ruangan lembab, Kita harus dapat mengenali sumber kelembaban di ruangan. Jika permasalahannya adalah karena ruangan kurang menerima sinar matahari, Kita dapat membiarkan tirai jendela atau pintu ruangan terbuka di siang hari. Buatlah ventilasi diatas pintu dan lapisi kasa nyamuk, ventilasi itu penting untuk sirkulasi udara, agar Kita tidak terus menerus menghirup udara yang sama di dalam ruangan. Selain ventilasi, penggunaan exhaust fan akan membantu menyedot udara lembab dalam ruangan, serta membuat udara ruangan menjadi lebih sejuk.

Gunakan Material Bangunan Yang ‘Sehat’

Salah satu komponen yang sangat penting dalam membangun bangunan rumah adalah pemilihan material. Pilih material tidak mudah menyimpan kuman atau virus, menghindari sudut sudut yang susah untuk di bersihkan bisa jadi salah satu pertimbangan dalam memilih detail detail ruangan.

Sediakan Tempat Berolahraga Untuk Menjaga Kesehatan

(Image Irena Pola Pinterest)

Desain rumah mandiri menuntut kita untuk bisa melakukan banyak hal di dalam rumah. Termasuk kegiatan yang biasa kita lakukan di luar rumah outdoor, yaitu olahraga. Banyak olahraga yang bisa anda ‘pindahkan’ ke dalam rumah anda agar kegiatan menjaga kesehatan anda tetap berjalan. Tempat olahraga di rumah bisa kita buat desain fitness room yang nyaman agar anda tidak mudah bosan, terutama olahraga dengan waktu yang lama. Misalnya jika anda pengiat olahraga lari, anda akan melakukan lari di treadmill dengan waktu minimal 30 menit atau melakukan long run half marathon hingga 2 – 3 jam.

Melakukan olahraga treadmill di ruang terbatas bisa di lakukan dengan desain interior yang baik. (Image Pinterest)

Urban Farming

(Image Pinterest)

Salah satu kebutuhan kita sehari hari adalah kebutuhan pangan, walau memang tidak dapat menggantikan kebutuhan setiap harinya kegiatan urban farming ini merupakan kegiatan yang menyenangkan dan dapat menghilangkan stress. Tanamannya bisa beragam tergantung kebutuhan kita. Area ini membutuhkan sinar matahari yang cukup banyak, jika anda memiliki halaman yang cukup luas mungkin tidak akan menjadi masalah. Namun jika lahan terbatas area ini bisa anda letakkan di area lantai paling atas bangunan anda.

Setelah anda membaca beberapa yang harus kita rubah dalam paradigma mendesain rumah, kini saatnya anda membuat rencana pada saat memulai berencana membangun rumah impian anda melalui penggunaan jasa arsitek rumah atau anda langsung bangun melalui kontraktor.

Jika anda telah memiliki bangunan dan untuk beradaptasi dengan kondisi pandemi, anda bisa ikuti dalam pembahasan bagaimana cara merubah bangunan lama anda menjadi bangunan yang siap menghadapi pandemik dalam posting berikutnya.

2. Cara Merubah Bangunan Lama Anda Menjadi Bangunan Yang Siap Menghadapi Pandemik

Leave a Reply

×
%d